Cara Robert. T Kiyosaki Melindungi Kekayaannya
Robert T. Kiyosaki dalam bukunya More Important Than Money mengatakan bahwa :
“Kalau Anda punya rencana untuk menjadi kaya
Anda harus tahu cara melindungi diri-sebelum anda kaya.”
Nah ini sangat relate
sekali dengan kehidupan kita sehari-hari. Sebagai contoh kita sering melihat
terkadang orang yang memiliki penghasilan ataupun pendapatan yang tinggi tetapi
dia tidak bisa menjaga uangnya sehingga habis dalam bentuk konsumtif, mulai cicilan
mobil, gadget, bahkan baju sekalipun. Ia seakan lupa menginvestasikan dalam
bentuk property, logam mulia ataupun saham. Alhasil ketika memasuki hari tua,
tidak ada sumber pasif income yang bisa ia peroleh.
Sebaliknya terkadang orang
yang pendapatan biasa tetapi ia bisa menglola dengan baik sehingga ketika
memasuki hari tua ia memiliki aset yang produktif lebih banyak ketimbang orang
yang memiliki pendapatan tinggi.
Pada dasarnya melindungi
kekayaan merupkan salah satu seni yang harus kita kuasai sebelum kita berniat menjadi kaya.
Menurut Robert T.
Kiyosaki, berhasil tidaknya kita dalam melindungi kekayaan tergantung dengan
siapa kita berteman, dengan siapa kita menghabiskan waktu, dengan siapa kita
berdiskusi untuk mengambil keputusan finansial.
Faktanya, Robert T.
Kiyosaki dikelilingi oleh orang-orang yang sangat professional dalam
pekerjaannya, dan nasihat-nasihatnya sangat bermanfaat dalam melindungi
kekayaannya.
memiliki tim yang sangat solid sehingga ia
bisa melindungi kekayaannya nah Robert Kiyosaki mengatakan:
“Dibutuhkan tiga penasehat
yang berbeda untuk menghasilkan uang, melindungi penghasilan kita dari pajak
dan melindungi uang kita dari pemangsa.”
Oleh karena itu, ia
memiliki 3 orang yang selalu ada di sampingnya yaitu Tom Wheelwright sebagai
akuntan, Gareth Sutton sebagai
pengacaranya dan Ken McElroy sebagai partner dalam real estate.
Sehingga dengan adanya Tom
Wheelwright, Robert T. Kiyosaki mendapat keringanan pajak bahakan tidak
membayar. Bagaimana caranya? salah satunya
dengan cara ia menginvestasikan uangnya dalam program-program pemerintah
sehingga karena Robert T. Kiyosaki dianggap membantu pemerintah untuk
meringankan masyarakat mendapatkan rumah maka pajaknya dihilangkan. Alih-alih
membayar pajak, ia lebih tertatik menjadi mitra pemerintah dalam menyediaan
kebutuhan masyarakat.
Nah ini salah satu
nasihat yang diberikan oleh Tom Wheelwright sehingga wajar saja Robert T. Kiyosaki memiliki
uang yang sangat banyak.
Tom Wheelwright CPA adalah Spesialis strategi kekayaan dan pajak. |
Ketika ada orang ataupun
perusahaan yang ingin mengambil kekayaan perusahaanya secara ilegal Robert T Kiyosaki
memiliki Garret Sutton yang akan membelanya di pengadilan. Sehingga ia memiliki
penasihat dan benteng hukum yang kuat. Ia paham mana yang bisa idlakukan dan
tidak secara hukum.
Garret Sutton adalah pendiri Sutton Law Center dan Corporate Direct |
Begitu juga ketika ia
ingin membeli real estate. Ia akan meminta nasehat pada seorang ahli Real Estate yaitu Ken McElroy.
Ia akan mendapat insight mana yang layak dibeli, mana yang harus ditunggu dan
mana yang harus di jual dalam waktu dekat.
Ken McElroy adalah ahli Real Estate |
Dengan memiliki 3 orang ini dan ribuan tim kerjanya yang solid dan loyal ia bisa menjaga kekayaannya.
Bagaimana dengan
Perusahaan dan Usahamu?
Posting Komentar untuk "Cara Robert. T Kiyosaki Melindungi Kekayaannya "